PURBALINGGA - Serda Turseno, salah satu anggota Satuan Tugas (Satgas) Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-110 Kodim 0702/Purbalingga berkoordinasi dengan pengelola Hunian Sementara (Huntara) di Dusun Pagersari, Desa Tumanggal untuk menggunakan toilet yang berada di Huntara. Pasalnya sasaran fisik TMMD ini akan dilaksanakan pengerjaan pembangunan jalan baru dari Dusun Pagersari, Desa Tumanggal menuju Desa Tegalpingen.
"Iya karena nanti pada saat TMMD tentunya anggota Satgas akan menggunakan fasilitas toilet dan ini letaknya tidak jauh dari titik nol, " kata Serda Turseno, (
21/02/2021).
Giyono (43) salah satu pengelola Huntara bagi korban terdampak bencana alam mempersilahkan anggota Satgas TMMD yang akan menggunakan toilet Huntara. Ia menuturkan ada tujuh toilet yang bisa digunakan secara bergantian dengan penghuni Huntara.
"Anggota Satgas TMMD ini sudah berkoordinasi untuk menggunakan toilet di Huntara, silahkan digunakan, " ujar Giyono.
(Kiki)