PURBALINGGA - Pasca ditutupnya program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-110 Kodim 0702/Purbalingga di Desa Tumanggal, Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga ternyata memberi kesan tersendiri bagi Komandan Kodim (Dandim) Purbalingga, Letkol Inf Decky Zulhas. Dandim lantas mengajak keluarganya untuk menikmati Agro Wisata Sariland yang ada di desa tersebut.
“Saya bersama keluarga sangat menikmati wisata di sini sekaligus kami juga ingin agar bagaimana wisata yang ada ini bisa kembali bangkit. Karena adanya wisata tentunya akan memberikan dampak yang luar biasa bagi warga sekitar, ” kata Dandim, (5/4/2021).
Dandim menuturkan berkat adanya TMMD tumbuh pelaku-pelaku ekonomi di sekitar Agro Wisata Sariland. Tidak hanya itu, sampai dengan saat ini beberapa pelaku ekonomi masih bertahan berjualan di dekat Danau Sariland.
“Yang awalnya hanya berjualan karena banyak anggota TNI dan masyarakat di lokasi TMMD, mereka akhirnya memilih untuk meneruskan jualan mereka di sini, dan ini tentunya harus didukung oleh Pemerintah Desa setempat, ” ujarnya. (Lilian Kiki Triwulan)
Baca juga:
Bangga, Hasil Pembangunan Jalan Baru TMMD
|